Lowongan Kerja Kementerian Kehutanan April 2016




Lowongan Kerja Kementerian Kehutanan 2016

Kementerian Kehutanan atau yang sekarang disebut Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dahulu Departemen Kehutanan, disingkat Dephut adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan kehutanan dan perkebunan. Bakti Rimbawan adalah program Kementerian Kehutanan guna membuka peluang kepada warga negara Indonesia yang memiliki integritas dan komitmen tinggi untuk menjadi Tenaga Bakti Rimbawan guna memenuhi kebutuhan tenagakerja tingkat terampil dan ahli dalam melaksanakan pengabdian pada Negara khususnya pembangunan kehutanan. Dalam pelaksanaannya, yang sejalan dengan semakin berkembangnya usaha-usaha lain dalam pembangunan nasional. Apabila masalah dan hambatan tersebut tidak ditangani secara menyeluruh, tujuan pembangunan kehutanan akan dapat terganggu.
Kementerian Kehutanan dalam pembangunan kehutanan sebagai suatu rangkaian usaha diarahkan dan direncanakan untuk memanfaatkan dan mendayagunakan sumber daya hutan secara maksimal dan lestari. Tujuannya adalah untuk memadukan dan menyeimbangkan manfaat hutan dengan fungsi hutan dalam keharmonisan yang dapat berlangsung secara paripurna.

Informasi Alamat Perusahaan :

Kementerian Kehutanan Republik Indonesia
Gedung Manggala Wanabakti Blok I lt. 3
Jln. Gatot Subroto – Senayan
Jakarta -Indonesia – 10207
Telp. +62-21-5704501-04;

Berikut ini perusahaan sedang membuka lowongan kerja dengan beberapa informasi persyaratan lowongan kerja dari situs lokerjobindo sebagai berikut :

Posisi Lowongan Kerja : 
REKRUTMEN TENAGA PENDUKUNG OPERATOR KOMPUTER PENYUSUNAN PETA FUNGSI DAN PERUMUSAN UNIT KOMPETENSI

Gambaran Pekerjaan
 :
  1. Mengumpulkan data kegiatan bidang lingkungan hidup dan kehutanan, data profesi/jabatan, uraian tugas
  2. jabatan, dan SOP pekerjaan
  3. Melakukan telaahan data
  4. Menerjemahkan standar internasional sebagai bahan penyusunan standar kompetensi
  5. Menyusun konsep peta fungsi kompetensi
  6. Menyusun konsep perumusan standar kompetensi
  7. Menyusun konsep Kerangka Kualifikasi Kerja Nasional Indonesia
  8. Melakukan editing dan verifikasi standar kompetensi
  9. Membantu pelaksanaan kegiatan rapat penyusunan standar kompetensi
  10. Menyusun laporan hasil perumusan standar kompetensi SDM Lingkungan Hidup

Persyaratan Lowongan Kerja :
  • Pendidikan min S1
  • Mampu mengoperasikan Microsoft Office (word, excel, powerpoint)
  • Mampu berbahasa Indonesia dengan baik
  • Mampu berbahasa Inggris aktif
  • Berkomitmen tinggi, jujur, dan loyal
  • Berdomisili di wilayah Jabodetabek

Cara Melakukan Pendaftaran Lowongan Kerja:

  • Permohonan diajukan kepada Kepala Pusat Perencanaan dan Pengembangan SDM
  • Surat permohonan disertai dengan Curriculum Vitae yang menjelaskan data diri serta pengalaman dan kemampuan sesuai persyaratan kualifikasi.
  • Pelamar yang memenuhi syarat dan kualifikasi akan dipanggil pada tanggal 26 April 2016 dengan membawa berkas kelengkapan lamaran sebagai berikut :
    • Ijazah
    • Transkrip nilai,
    • Sertifikat pelatihan/seminar atau penghargaan,
    • KTP
  • Semua berkas diatas untuk dipergunakan dalam sesi wawancara langsung di Pusat Perencanaan dan Pengembangan SDM Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Gd. Manggala Wanabakti Blok VII lt. 4 – Jakarta Pusat

kemudian diharapkan mengikuti tata cara proses pendaftaran yang sudah ditentukan oleh perusahaan yaitu dikirim via Email ke alamat di bawah ini :

pusrenbang.kompetensi@gmail.com
sumber : http://bp2sdmk.dephut.go.id/ 
Pendaftaran lowongan kerja di atas paling lambat : 22 April 2016
sumber:lokerjobindo.com